Langsung ke konten utama

PEMBAKARAN ARANG



Batu arang lazim dipakai untuk pembakaran makanana diluar ruangan dan pada saat berkemah. Dibeberapa negara Afrika, arang digunakan sebagian besar masyarakat sebagai alar memasak sehari-hari. Pemakaian arang untuk memasak di dalam ruangan memiliki risiko berbahaya terhadap kesehatan, karena karbon monksida yang dihasilkan.
Arang juga dapat digunakan sebagai bahan bakar kendaraan bermotor. Arang atau kayu dibakar dalam generator gas kayu untuk menggerakkan mobil dan bus.
Arang digunakan dalam seni rupa seperti pensil atau krayon. Media ini vanyak digunakan untuk membuat sketsa dalam ukuran besar atau media yang membutuhkan garis sketsa yang kuat, seperti kanvas. Sebagai media seni rupa, charcoal dijual dalam bentuk batangan.
JENIS-JENIS ARANG
1.      Arang kayu
Arang kayu adalah arang yang terbuat dari bahan dasar kayu. Arang kayu paling banyak digunakan untuk keperluan memasak. Sedangkan penggunaan arang kayu yang lainnya adalah sebagai penjernih air, penggunaan dalam bidang kesehatan, dan masih banyak lagi. Bahan kayu yang digunakan untuk dibuat arang kayu adalah kayu yang masih sehat, dalam hal ini kayu belum membusuk. Pembuatan arang kayu juga harus menggunakan kayu yang keras seperti kayu jati, kayu mahoni, kayu sawo, kayu lamtoro  dll.
2.      Arang serbuk gergaji
Arang serbuk gergaji adalah arang yang terbuat dar serbuk gergaji yang dibakar. Serbuk gergaji biasanya mudah didapat ditempat-tempatpenggergajian atau pengrajin kayu. Serbuk gergaji adalah bahan sisa produksi yang jarang dimanfaatkan lagi oleh pemiliknya.sehingga harganya bisa terbilang murah. Selain dapat untuk bahan bakar,arang serbuk gergaji biasannya dimanfaatkan untuk campuran pupuk dan dapat diolah menjadi briket aran.
3.      Arang sekam padi
Arang sekam padi biasanya digunakan sebagai pupuk dan bahan baku briket arang. Sekam yang digunakan biasanya diperoleh ditempat penggilingan padi. Selain digunakan untuk arang, sekam hjuga digunakan sebagai campuran pupuk dan media tanam di persemaian. Hal ini karena sekam padi memiliki kemampuan untuk mnyerap dan menyimpan airsebagai cadangan makanan.
4.      Arang tempurung kelapa
Arang tempurung kelapa adalah arng yang berbahan dasar tempurung kelapa. Pemanfaatan arag tempurung kelapa ini termasuk cukup strategis sebagai sektor usaha. Hal ini karena jarang masyarakat yang memanfaatkan tempurung kelapa. Selain dimanfaatkan dengan dibakar langsung, tempurung kelapa dapat dijadikan sebagai bahan dasar briket arang.
Tempurung kelapa yang akan diadikan arang harus darri kelapa yang sudah tua, karena lebih padat dan kandungan airnya lebih sedikit dibandingkan dari kelapa yang masih muda. Harga jual arang tempurung kelapa terbilang cukup ttinggi.karena selain berkualitas tinggi,  untuk mendapatka tempurung kelapanya juga terbilang sulit dan harganya cukup mahal.
5.      Arang serasah
Arang serasah adalah arang yang terbuat dari serasah atau sampah dedaunan. Bila dibandingkan dengan bahan arang lain, serasah termasuk bahan yang paling mudah didapat.arang serasah juga dapat dijadikan briket arang, karena mudah duhancurkan.
6.      Briket arang
Jenis arang yang terakhir yang sudah banyak terdapat dimasyarakat adalah briket arang. Briket arang adalah adalah arang yang terbuat dari arang jenis lain  yang dihaluskan terlebih dahulu, kemudian dicetak sesuai kebutuhan dengan campuran gtepung kanji. Tujuan pembuatan briket arang adalah untuk menghemat jangka waktu bakar dan menghemat biaya.
Arang yang sering dijadikan briket arang diantaranya adalah sekam, arang serbuk gergaji, dan arangt serasah. Arang-arang tersebut terlalu kecil untuk digunakan langsung dan akan cepat habis. Sehingga akan lebih awet jika diubah menjadi briket arang. Untuk arang tempurung kelapa dapat dijadikan briket arang , tetapi hanya tempurung yang sudah remuk.
7.      Arang kulit buah mahoni
Arang kulit buah mahoni adalah arang dengan bahan dasar kulit buah mahoni. Bila dilihat secara kasat mata, kulit buah mahoni memiliki tekstur yang keras dan padat. Arang kulit buah mahoni diproses menggunakan tungku drum, sama halnya dengan arang kayu, arang jenis ini juga dapat dioleh menjadi briket arang. Arang yang dihasilkan dari kulit buah mahoni juga terbukti memiliki kualitas yang cukup baik. Jika dibakar hanya mengeluarkan sedikit asap. Nilai kalor yang dihasilkan saat dibakar sangat tinggi dan lebih tahan lama sehingga dapat menghemat biaya pengeluaran.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BAHASA JAWA DAN HARAPAN

Kalau kita semua selama ini dalam berfikir tentang budaya dan bahasa Jawa, bisa dikatakan sangat sederhana, bahkan cenderung kita pandang sebelah mata. mari mulai sekarang kita ubah cara pandang tersebut. Setelah kita semua memahami, kalau didalam budaya Jawa banyak terdapat ilmu pengetahuan dan teknologi yang bisa dikembangkan untuk kemaslahatan orang banyak, pastilah kita akan berusaha untuk mempelajari bahasa Jawa. Karena bahasa Jawa merupakan pintu untuk memasuki atau membuka sebuah “Rumah Besar” yang disebut budaya Jawa tersebut. Setelah cara pandang kita terhadap budaya dan bahasa Jawa lebih komprehensif, pastilah yang kita dapat tidak hanya sebuah pengakuan kearifan lokal atau lokal genius tapi akan ada pengakuan global genius . Sementara itu, ada beberapa kalangan yang berfikir tidak suka budaya dan bahasa Jawa karena dianggapnya ruwet dan terlalu banyak aturan. Padahal harus kita sadari, kalau semakin tinggi suatu peradaban, akan semakin banyak dan detil dalam membuat...

6.1. Perluasan Kaidah Menghitung

kaidah perkalian dan kaidah penjumlahan diatas dapat diperluas hingga mengandung lebih dari dua buah percobaan. Jika n buah pecobaan masing- masing mempunyai p 1, p 2 ,……, p n   hasil percobaan yang mungkin terjadi yang dalam hal ini   setiap   p 1 tidak bergantung pada pilihan sebelumnya, maka jumlah hasil percobaan yang mungkin terjadi   adalah: a.        p 1 x p 2 x ….. x p n              untuk kaidah perkalian b.       p 1 + p 2 + ….. + p n          untuk kaidah penjumlahan Contoh 6.8 jika ada sepuluh pertanyaan yang masing-masing bisa dijawab benar atau salah (B atau S) berapakah kemungkinan kombinasi jawaban yang dapat dibuat? Penyelesaian: Andaikan 10 pertanyaan tersebut sebagai 10 buah kotak, masing-masing kotak hanya berisi 2 kemungkinan jawaban, B atau S: ...

PROSES PEMBUATAN KECAP DAN FERMENTASINYA

Mikroba yang terlibat dalam pembuatan kecap : 1)       Aspergillus sp. dan Rhizopus sp Mula-mula kedelai difermentasi oleh kapang Aspergillus sp. dan Rhizopus sp. menjadi semacam tempe kedelai. Kemudian “tempe” ini dikeringkan dan direndam di dalam larutan garam. Garam merupakan senyawa yang selektif terhadap pertumbuhan mikroba. 2)       Zygosaccharomyces dan Lactobacillus Hanya mikroba tahan garam saja yang tumbuh pada rendaman kedelai tersebut. Mikroba yang tumbuh pada rendaman kedelai pada umumnya dari jenis khamir dan bakteri tahan garam, seperti khamir Zygosaccharomyces dan bakteri susu Lactobacillus . Mikroba ini merombak protein menjadi asam-asam amino dan komponen rasa dan aroma, serta menghasilkan asam. Fermentasi terjadi jika kadar garam cukup tinggi, yaitu antara 15 sampai 20%. Proses pembuatan kecap dan fermentasinya          Proses pembuatan kecap dapat dilakukan...