a. Pengertian
Statistik
Kata statistic bukan berasal dari
bahasa indonesia asli, secara etimologis kata”stattistik” berasal dari kata
status bahasa latin yang mempunyai
persamaan arti dengan state bahasa inggris dan staat bahasa belanda yang
artinya Negara. Pada mulanya kata statistic diartikan sebagai kumpulan bahan
keterangan (data), baik yang berwujud angka maupun yang tidak berwujud angka,
yang mempunyai arti penting dan kegunaan bagi suatu Negara. Namun, pada
perkembangan selanjutnya, arti statistic hanya dibatasi pada “ kumpulan data
yang berwujud angka saja” data kulitatif tidak lagi disebut sebagai statistic/
seiring berjalannya waktu kata statistic tidak lagi dibatasi pada kepentingan
Negara saja tapi suah digunakan dalam keseharian untuk mempermudah masyarakat
untuk menganalisis sesuatu yang berkaitan engan data-data.
b. Pengertian
Statistika
Dari data hasil penelitian
seringkali diminta suatu uraian, penjelasan atau kesimpulan tentang persoalan
yang diteliti. Sebelum kesimpulan dibuat, keterangan data yang telah terkumpul itu
terlebih dahulu dipelajari. Dianalisis atau diolah. Berdasarkan pengolahan ini
baru dibuat kesimpulan. Statistika merupakan suatu cabang ilmu pengetahuan yang
bertujuan untuk mempelajari tata cara pengumpulan data, penyajian data,
analisis data , dan pengambilan keputusan berdasarkan data dan fakta yang ada
atau sebagai ilmu yang mempelajari tentang statistic. Metodologi statistika
berdasarkan proses analisisnya dibagi mnejadi :
1. Statistka
deskriptif/deduktif/sederhana, merupakan metode-metode yang terkait dengan
pengumpulan dan penyajian sekumpulan data, sehingga dapat memberikan informasi
yang berguna. Informasi disini hanya mengenai data saja dan sama sekali tidak
menarik kesimpulan dari data yang ada. Penyusunan table, diagram, modus,
kuartil, simpangan baku termasuk dalam kategori statistika deskriptif.
2. Statistika
Induktif/inferensial/lanjut, yaitu kebalikan dari statistika deskriptif.
Statistika induktif merupakan statistic yang berkenaan dengan cara penarikan
kesimpulan berdasarkan data yang diperoleh dari sampel untuk menggambarkan
karakteristik atau ciri dari suatu populasi. Dengan emikian statistika induktif
merupakan tindak lanjut dari statistika deskriptif dan sifatnya lebih mendalam.
Pada statistic inferensial biasanya dilakukan pengujian hipotesis dan pendugaan
mengenai karakteristik dari populasi, seperti mean. Dengan demikian statistika
induktif menyimpulkan makna statistic yang telah dihitung, dianalisis atau
disajikan grafik atau diagramnya tersebut.
Komentar
Posting Komentar